Rabu, 25 Juli 2012
Dalam hidup ini tentunya ada banyak hal yang dapat membuat seseorang menemukan kesenangannya dalam banyak makna yang menjadi konsekuensi hidupnya. Seperti yang terjadi pada saya saat ini, yakni masuk dalam dunia baru pelayanan rohani di gereja. Semula saya hanya menjadi bagian kecil yang mungkin tidak ada apa-apanya dibandingkan dengan yang lain namun hal inilah yang justru membangkitkan saya untuk terus berkarya dalam rumah Tuhan. Enam bulan sepuluh hari; tepatnya mulai bulan Juni 2011 saya bergabung di Anak-anak Sekolah Minggu Katolik Cinta Damai (ASMIKA CINTA DAMAI) yang kini (2012) berubah nama menjadi Anak Minggu Gembira (AMG) paroki Padre Pio Helvetia - Medan. Suka cita melimpah saya rasakan saat itu ketika ceria anak-anak menyambut hari ku menjadi berubah dan ingin terus bersama mereka untuk terus menikmati indahnya hidup ini. Namun, sebagai manusia pada hakekatnya ialah tidak lantas puas akan sesuatu yang diraihnya. Maka dari itu, saya mencoba untuk bergabung dalam dunia Anak-anak Remaja Katolik Cinta Damai (AREKA CINTA DAMAI) pada bulan Februari minggu pertama 2012 dengan maksud memperlebar sayap pengalaman ku dalam pelayanan di gereja. Sayang memang melewatkan keceriaan di ASMIKA namun yang pasti tak akan mudah hilang di benak karena bagi saya ASMIKA dan AREKA adalah sama dimata Tuhan sebagai anak-anak yang baik dan berakhlak. Jadi, banyak pengalaman yangsudah kulalui di AREKA yang membuat ku menjadi lebih bersemangat lagi dalam melalui hidup di dunia ini, meski rintangan itu selalu saja datang menghadang.
Langganan:
Postingan (Atom)